Daftar Villain di Anime Hunter x Hunter, Siapa yang Terbaik?
Siapa saja villain terbaik di anime hunter x hunter? Beberapa diantaranya, yaitu Genthru, Meruem, dan Pariston. Ketahui villain lainnya di artikel ini.
Hunter x Hunter cukup populer di kalangan para pencinta anime. Sama seperti serial lainnya, Hunter x Hunter juga memiliki karakter protagonis maupun antagonis yang menambah menarik alur cerita. Lalu, siapa saja villain atau karakter antagonis terbaik di anime Hunter x Hunter?
Keberadaan karakter villain menjadikan alur cerita Hunter x Hunter semakin menegangkan dan mendebarkan. Pasalnya, para karakter utama yang umumnya adalah protagonis harus bisa mengalahkan para villain agar dapat menuju tahapan selanjutnya.
Nah, untuk mengetahui siapa saja villain terbaik di anime Hunter x Hunter yang mencuri perhatian para penonton anime ini, simak penjelasannya berikut.
Villain Terbaik di Anime Hunter x Hunter
Hunter x Hunter menjadi anime yang mempunyai banyak penggemar. Perlu diketahui bahwa anime Hunter x Hunter diadaptasi dari manga Jepang karya Yoshihiro Togashi yang terbit pertama kali tahun 1998.
Mengisahkan petualangan Gon Freecss yang bercita-cita agar dapat menjadi seorang Hunter. Bersama rekan-rekannya, Gon juga berusaha menemukan ayahnya, seorang Hunter legendaris.
Terdapat dua versi adaptasi anime Hunter x Hunter. Pertama, diproduksi Nippon Animation dan ditayangkan tahun 1999-2001 dengan total 62 episode. Kedua, diproduksi Madhouse, memiliki 148 episode, dan ditayangkan dari tahun 2011-2014.
Apabila dibandingkan, adaptasi tahun 1999 mempunyai alur cerita kompleks, sedangkan tahun 2011 dibuat dengan cerita lebih sederhana. Namun, seiring berkembangnya teknologi, versi kedua lebih menonjol dalam hal visual di mana tampak lebih modern dan mempunyai akhir cerita memuaskan.
Keseluruhan karakter pada Hunter x Hunter memiliki kemampuan tersendiri sehingga menjadi daya tarik anime ini, termasuk para karakter antagonis atau biasa dikenal sebagai villain. Berikut daftar villain terbaik di Hunter x Hunter yang menarik untuk diketahui:
- Illumi
Illumi merupakan anggota keluarga pembunuh. Ia memiliki kesan menakutkan, ditambah lagi kemampuannya yang bisa menjadikan seseorang layaknya boneka sehingga memberi kesan yang semakin mengerikan.
- Meruem
Sang Raja Semut Chimera yang dikenal sebagai raja kejam serta kerap melakukan berbagai hal sesuka hatinya. Ia memiliki kemampuan luar biasa. Namun, di akhir kehidupannya, setelah bertemu dengan seorang manusia, ia berubah menjadi sosok yang dapat membuat para penonton bersimpati.
- Genthru
Genthru merupakan sang Bomber yang menjadi villain utama pada arc Greed Island. Jika dilihat dari kekuatannya, Genthru tidak semenyeramkan villain lainnya. Namun, keberadaannya membuat banyak karakter lain merasa takut. Pasalnya, ia memiliki suatu kemampuan yang dianggap menakutkan, yaitu dapat meledakkan seseorang.
- Hisoka
Keunikan yang dimiliki Hisoka menjadi daya tarik tersendiri. Karakternya mirip seperti seorang psikopat di mana ia menyukai kondisi yang membawanya ke dalam area berbahaya. Hisoka pun memiliki kemampuan luar bisa, yakni ia bisa menyembuhkan lukanya sendiri.
- Pariston
Pariston menjadi villain unik pada Hunter x Hunter. Umumnya, para villain akan menghancurkan ataupun mengendalikan lawannya menggunakan kekuatannya sendiri. Namun, berbeda dengan Pariston.
Pariston adalah villain licik di mana ia telah memiliki rencana matang untuk beberapa langkah ke depan. Alhasil, apa yang akan dilakukan oleh lawannya sudah bisa diprediksi olehnya, kecuali ia bertemu dengan lawan yang mempunyai kemampuan berpikir yang sama dengannya.
Kesimpulan
Demikian ulasan singkat mengenai daftar villain terbaik di anime Hunter x Hunter. Dengan mengetahuinya, hal tersebut bisa menambah pemahaman para penonton terkait anime asal Jepang ini.